Kamis, 25 September 2014

Kegiatan Distribusi




Distribusi adalah kegiatan manusia menyalurka atau menyebarluaskan hasil produksi kepada anggota masyarakat. Manusia (bisa perorangan bisa pula kelompok) yang melakukan kegiatan distribusi disebut distributor.





Tugas distributor :
  a. Membeli barang dan jasa dari produsen atau pedagang yang lebih besar
  b. Menyimpan barang digudang
  c. Melakukan klasifikasi barang atau memilah-milahkan barang sesuai dengan jenis, ukuran, dan kualitasnya agar mudah melayani pembeli
  d. memperkenalkan barang atau jasa yang diperdagagkan kepada konsumen
   e. Membeikan penjelasan kepada pembeli tentang barang yang dijualnya
   f.  Mengangkut barang-barang ke konsumen atau pedagang yang lebih kecil
   g. Menjual barang atau jasa kepada konsumen atau pedagang yang lebih kecil

Sistem Distribusi : cara yang ditempuh untuk menyalurkan barang atau jasa dari produsen ke konsumen
- Distribusi langsung : hasil produksi disalurkan langsung oleh produsen ke konsumen tanpa perantara
- Distribusi tidak langsung : hasil produksi tidak disalurkan langsung oleh produsen ke konsumen, melainkan melalui paa penyalur.

Lembaga Distribusi
1. Pedagang : distributor yang menbeli barang degan tujuan untuk dijual dengan namanya sendiri
- Pedagang besar ; orang atau badan usaha yang membeli barang dalam jumlah besar kemudian menjualnya lagi ke pedagang yang lebih kecil untuk mendapat keuntungan.
- Pedagang eceran : orang atau lembaga yang menjual barang dagangan langsung kepada konsumen
2. Perantara khusus :
- Agen : orang atau badan yang ditunjuk oleh produsen untuk menyalurkan hasil produksi perusahaan. Imbalannya berupa komisi atau potongan harga
- Makelar : perantara dalam perdagangan untuk menjual atau mebelikan barang atas nama orang lain. imbalannya berupa provisi.
- Komisioner : peantara pemasaan seperti halnya makelar, hanya saja komisioner menguasai atau memiliki barangnya dan tidak hanya sekedar mempertemukan penjual dan pembeli

Importir : orang atau badan usaha yang membeli atau mendatangkan barang dari luar negeri
Eksportir : orang atau badan usaha yang menjual barang dari luar negeri

Faktor yang mempengaruhi saluran distribusi :
- Sifat barang, tahan lama ataukah cepat rusak
- Luasnya daerah pemasaran, menyebar ataukah terpusat
- Jumlah barang yang dihasilkan, banyak atau sedikit
- Sarana komunikasi dan angkutan yang tersedia, memadai ataukah terbatas
- Biaya pengangkutan, mahal ataukah murah


Tidak ada komentar:

Posting Komentar